ANTARA PERKATAAN DAN PERBUATAN HARUS SESUAI
بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم .
Alkisah,
ada seorang anak yang sangat menyukai gula-gula. Dia selalu meminta
makanan tersebut kepada ayahnya. Ayahnya adalah seorang yang miskin. Dia
tidak bisa selalu memenuhi permintaan anaknya. Akan tetapi sang anak
tidak bisa memahami dan terus merengek setiap waktu untuk meminta
gula-gula. Sang ayah berpikir keras bagaimana caranya untuk menghentikan
permintaan sang anak. Di sana terdapat seorang manusia suci yang
tinggal di dekat rumahnya. Sang ayah mempunyai sebuah ide. Dia
memutuskan untuk membawa anaknya kepada lelaki tersebut dengan harapan
dia dapat membujuk sang anak agar berhenti meminta
gula-gula setiap saat.
Sang
ayah dan anak pergi kepada lelaki suci tersebut. Sang ayah berkata kepadanya, “Wahai
orang suci, bisakah engkau meminta kepada anakku agar berhenti meminta
gula-gula, karena aku tidak mampu memenuhinya?” orang suci ini nempak dalam
kesulitan, karena dia juga sangat menyukai gula-gula. Bagaimana mungkin dia
meminta sang anak berhenti meminta gula-gula? Orang suci ini akhirnya berkata
kepada sang ayah, agar membawa kembali kepadanya setelah satu bulan.
Selama
satu bulan, orang suci itu berhenti memakan gula-gula. Ketika sang ayah dan
anaknya kembali, dia berkata kepada sang anak, “anakku sayang, maukah kamu
berhenti meminta gula-gula, karena ayahmu tidak mampu memenuhinya?” setelah itu
sang anak berhenti meminta gula-gula.
Sang
ayah bertanya kepada orang suci itu, “kenapa kamu tidak meminta anakku berhenti
meminta gula-gula sebulan yang lalu ketika kami datang?” orang suci menjawab, “bagaimana
mungkin aku meminta anak itu untuk berhenti meminta gula-gula, sedangkan aku
sangat menyukainya. Dan pada akhir bulan akhirnya aku berhenti makan gula-gula.”
Sebuah contoh dari seseorang adalah lebih bermakna daripada sebuah kata-kata.
Ketika
kita meminta seseorang untuk melakukan sesuatu, ita harus melakukannya juga. Kita
tidak boleh meminta seseorang untuk melakukan sesuatu yang tidak kita lakukan.
Yakinkan
selalu bahwa perbuatanmu sesuai dengan kata-katamu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar